Senin, 04 Juni 2012

Hikmah Ikhlas.......

Allah Selalu Melapangkan Kita dalam Kesempitan...

Rasa ikhlas dalam hati akan memberi kemudahan bagi diri kita dalam menghadapi segala sesuatu masalah. Ini adalah pengalaman sebuah pengalaman yang telah saya alami.

"Rutinitas yang padat selalu saya jalani setiap hari. Sebagai seorang guru saya harus ke sekolah melaksanakan kewajiban setiap hari. Sepulang sekolah juga pekerjaan yang telah menumpuk harus mendapat perhatian sebagai pekerjaan sampingan. Tidak jarang pekerjaan-pekerjaan tersebut membuat saya harus rela tidur hanya 2 jam sehari. Namun saya berupaya menjalaninya dengan ikhlas.

Pernah suatu hari tepatnya hari kamis, ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan bersamaan pada hari sabtu. Sementara pada hari sabtu saya juga harus mengikuti perkuliahan... eh yang biasanya dimulai jam 13.00 sekarang harus dimulai jam 09.00. Dan waktu yang tersedia hanya satu hari satu malam untuk menyelesaikannya.

Ya Allah... membayangkan hal tersebut timbul suatu kecemasan dan rasa tak nyaman dalam bekerja. Saya berfikir pasti tidak akan mampu menyelesaikannya pada pagi sabtu, sementara subuh sabtu saya harus berangkat ke Kota D untuk mengikuti perkuliahan karena kampus saya berada di luar kota.

Hingga sampai pada hari jum'at malam, beberapa pekerjaan tersebut memang belum mampu saya selesaikan sementara waktu tinggal dalam hitungan jam dan kondisi kesehatan juga saya rasakan udah semakin menurun karena tidak tidur selama dua malam terakhir.

Akhrnya saya hanya pasrah.. ikhlas apapun yang terjadi. karena bagi saya tidak memungkinkan lagi memaksakan diri harus duduk di depan laptop menyelesaikan setumpuk pekerjaan. Saya berdo'a sambil bekerja jika memang ada orang yang marah dan kesal karena ketidakselesaian pekerjaan tersebut, saya akan berusaha ikhlas dan meminta maaf.. semua saya serahkan kepada Allah... what will happen.. I will face it.

Keesokan harinya selesai menunaikan sholat subuh, saya bersiap-siap mau berangkat kuliah dan tiba-tiba saya mendapat telfon dari dua orang yang mempercayakan pekerjaannya kepada saya. Mereka menginformasikan bahwa pekerjaan tersebut tidak jadi dijemput pada hari itu karena ada sesuatu hal yang menyebabkan pekerjaan tersebut mesti ditunda...

Sejenak saya terpaku, terdiam dan mengucap alhamdulillah.......
Allah maha besar dan benar-benar menyayangi saya... Terima Kasih ya Allah.. dan saya yakin bahwa kepasrahan dan keikhlasan saya setelah berupaya keras telah didengar-Nya... dan jalan yang lapang telah diberikan kepada saya.. Akhirnya saya pergi kuliah dengan hati yang tenang........

Terimakasih ya Allah.... atas semua karunia ini..... dan sejak saat itu saya benar-benar berupaya untuk menanamkan rasa ikhlas dihati dan menyerahkan segalanya kepada Allah.....

Amin....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar